Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

PAN Jateng Incar 12 Kursi Dewan

SEMARANG, Jowonews.com – Partai Amanat Nasional (PAN) Jateng membuat target tinggi menghadapi pemilu legislatif 2019 yang masih tiga tahun lagi. Pasalnya, partai berlambang matahari terbit ini menargetkan 12 kursi DPRD Jateng.

Hal itu disampaikan Sekretaris Panitia HUT PAN Jateng ke-18, Frangky Wisanggono di ruang Fraksi PAN DPRD Jateng, Rabu (24/8). Sehingga dari pemilu 2014 mengalami peningkatan 4 kursi.

Menurutnya, target itu merupakan hasil refleksi HUT PAN ke-18 yang digelar di kantor DPW PAN Jateng pada Senin (22/8) malam. “Salah satu hasil malam refleksi HUT PAN ke-18, kita akan mengejar kursi di DPRD Jateng. Sesuai arahan DPP PAN di masing-masing daerah pemilihan (dapil) minimal harus dapat satu kursi. Baik itu tingkat provinsi maupun kabupaten/kota,”akunya.

Untuk DPRD Jateng sekarang ini dari 10 dapil, PAN memperoleh 8 kursi. Dua daerah pemilihan yang tidak dapat kursi itu masing-masing dapil 3 dan 4 Jateng.
Dua daerah yang tidak dapat kursi itu, ditarget mendapatkan kursi pada pemilu 2019. “Bahkan ada dua daerah pemilihan yang berpotensi memperoleh dua kursi. Masing-masing daerah pemiliha 5 dan 7 Jateng,”katanya.

Kalau dua daerah pemilihan tersebut memperoleh masing-masing dua kursi, maka pada pemilu 2019 nanti DPRD Jateng PAN bisa memperoleh 12 kursi.

Humas HUT PAN ke-18 Yearzy Ferdinan menyampaikan, terkait dengan target tersebut, HUT PAN mengambil tema ‘Kemakmuran untuk Negeri’. Berbagai rangkaian kegiatan yang berkaitan langsung dengan masyarakat telah dilaksanakan sejak tanggal 22 Agustus lalu. Antara lain melakukan kunjungan keberbagai pantai asuhan, melaksanakan bakti sosial dan juga donor darah. “Dengan berbagai kegiatan itu, diharapkan dapat pula membantu mengentaskan kemiskinan di Jateng yang sekarang ini jumlahnya masih sangat tinggi,” terangnya. (Jn01/jn19)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...