Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Pemkab Batang Kucurkan Dana Pilkada Rp 27,5 M

BATANG, Jowonews.com – Pemerintah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, segera mengucurkan dana penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah 2017 sebesar Rp27,5 miliar.

Sekretaris Daerah Pemkab Batang Nasikhin di Batang, Kamis mengatakan, anggaran tersebut bersifat hibah dari pemkab kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2016.

“Anggaran Pilkada 2017 ini meningkat 100 persen dibanding penyelenggaraan pilkada sebelumnya,” katanya.

Menurut dia, kenaikan pagu hibah pilkada ini mengacu pada perubahan tiga hal, yaitu meningkatnya jumlah pemilih, indeks harga termasuk biaya honorium, dan beberapa kegiatan yang harus dilaksanakan oleh KPU.

Beberapa kegiatan yang akan dilakukan oleh KPU, kata dia, antara lain pengadaan dan pemasangan alat peraga pasangan calon bupati.

“Kami perkirakan dana hibah pemkab ke KPU dan Panwaslu sekitar Rp25 miliar. Selain itu, pemkab juga menganggarkan ‘desk’ Pilkada 2017 Rp200 juta serta dana pengamanan oleh TNI/Polri,” katanya.

Ia mengatakan, saat ini pemkab masih menuggu perkembangan kemungkinan adanya penambahan dana pilkada karena anggaran yang disiapkan masih dinilai kurang.

“Paska penetapan APBD 2016, saat ini dana pilkada masih tersimpan di kas daerah. Adapun pencairan dana pilkada akan dimulai April mendatang,” katanya. (jn03/ant)

BACA JUGA  Daftar ke KPU, Pejabat Wajib Mundur

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...