Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Pengunjung Perpustakaan Daerah Wonosobo Meningkat

WONOSOBO, Jowonews.com – Minat masyarakat berkunjung ke Perpustakaan Daerah Wonosobo, Jawa Tengah, meningkat, sebelumnya 200-300 orang per hari, kini mencapai 400 orang per hari, kata Kepala Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Wonosobo, Musyafa.

“Pada awal tahun 2016, jumlah kunjungan ke perpustakaan bisa mencapai 400 orang dalam sehari. Jumlah tersebut meningkat signifan dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” katanya di Wonosobo, Jumat.

Ia mengatakan hal tersebut saat meninjau persiapan gelar “Book Fair 2016” Ke depan, dia berharap jumlah pengunjung terus meningkat selaras dengan kemajuan pola pikir dan keinginan warga masyarakat Wonosobo untuk mengaplikasikan bacaan, terutama terkait teknologi tepat guna ke dalam kehidupan sehari-hari.

“Kebanyakan pengunjung memang masih memilih bacaan-bacaan fiksi, tetapi sebagian dari mereka juga mulai banyak yang membaca buku-buku aplikatif, seperti teknik-teknik wirausaha yang banyak dikoleksi perpustakaan,” katanya.perpus wonosobo inner

Ia menuturkan pihaknya terus berupaya memperbarui dan memperbanyak koleksi buku agar rujukan ilmu bagi masyarakat juga semakin bervariasi.

“Adanya inisiatif untuk menggelar Book Fair 2016 ini juga kami harapkan mampu meningkatkan minat baca masyarakat Wonosobo serta mampu mendorong mereka untuk lebih sering ke perpustakaan,” katanya.

Petugas Perpustakaan Daerah Wonosobo, Ripto Hartanto mengatakan kegiatan book fair yang digelar di kompleks Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kabupaten Wonosobo biasanya membawa dampak positif yaitu meningkatnya kunjungan.

“Biasanya bahkan tembus sampai 1.000 orang lebih pengunjung per hari ketika digelar book fair di Arpusda,” kata Ripto.

Bagi panitia Book Fair 2016, katanya lonjakan pengunjung ke Arpusda memang menjadi salah satu tujuan dari digelarnya pameran buku yang menghadirkan beberapa produsen buku terkemuka nasional tersebut.   (Jn16/ant)

BACA JUGA  Peras Kepala Dinas, Polisi Tangkap 3 Wartawan Gadungan Wonosobo

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...