Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Ratusan Warga Upacara di Tengah Sawah

upacara SALATIGA, Jowonews.com– Banyak cara unik dilakukan untuk menggelar upacara hari kemerdekaan 17 Agustus. Salah satunya yang dilakukan warga Desa Kesonggo, Kecamatan Tuntang,  Kabupaten Semarang. Senin (17/8) pagi, ratusan warga Kesonggo menghadiri upacara kemerdekaan RI Ke-70 dengan di tengah sawah yang mengering di desa setempat.

Mereka hanya mengenakan pakaian sehari-hari. Namun demikian upacara tetap berjalan khidmad. Bahkan setelah upacara selesai, mereka memasang seribu bendera seantero kampung. 

Dari pengamatan di lapangan, upacara ini digelar secara sederhana. Bahkan tiang bendera hanya memakai bambu. Uniknya, semua petugas upacarnya memakai baju dan sarung, layaknya petani. Pesertanya juga terdiri dari anak-anak dan orang dewasa. Sedangkan bertindak sebagai inspektur upacara adalah ketua RW setempat.

Dalam upacara tersebut juga diiring lagu-lagu kebanggsaan yang dimainkan dari musik tradisonal. Slamet Kalimi ketua panitia upacara mengatakan, selain untuk memperingati hari kemerdakaan RI, upacara ini juga untuk memumupuk semangat nasionalisme di kalangan generasi muda di desa dan menanamkan rasa kebersamaan.

“Selain itu, kami juga ingin memperkenalkan alam Desa Kesongo yang elok, karena berada di pinggir Rawapening. Kebetulan banyak sawah yang mengering karena kemarau, jadi bisa untuk upacara,” ujarnya.

Salah seorang peserta upacara, Soni (21) mengaku gembira bisa mengikuti upacara hari kemerdekaan di kampung yang dilakukan secara sederhada, namun meriah. ”Apalagi ada pemasangan seribu bendera dan berbagai lomba,” katanya. (JN01)

BACA JUGA  Presiden: Indonesia Negeri Para Pahlawan!

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...