Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Rob Semarang Makin Tinggi

SEMARANG, Jowonews.com – Rob sepertinya sudah menjadi pemandangan sehari-hari bagi masyarakat Kota Semarang, khususnya daerah bawah seperti Kecamatan Semarang Utara, Semarang, Timur, Gayamsari, Genuk, dan sebagian kecamatan lainnya.

Dan bulan ini merupakan hari-hari yang selalu dijumpai rob. Seperti akhir pekan lalu dimana rob sudah mencapai ketinggian satu meter lebih. Sehingga kemacetan jalan di sepanjang Jalan Kaligawe semakin membuat warga kerepotan jika melintas jalan tersebut. Dan diprediksi memang puncak rob akan terjadi pada satu atau dua hari ini.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air-Energi Sumber Daya Mineral (PSDA-ESDM) Kota Semarang, Ayu Enthis memaparakan data, rob paling parah terjadi pada akhir pekan lalu dengan ketinggian 1,1 meter dan kembali naik hingga akhir bulan ini. Masalah rob kali ini lebih disebabkan faktor alam

Salah satu penyebab rob adalah pengambilaan air tanah secara terus menerus oleh masyarakat serta kenaikan permukaan air laut. Dengan demikian pemkot akan meningkatkan pengawasan terhadap pengambilan air bawah tanah. (JN19)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...