Jowonews

Logo Jowonews Brown

Semarang Tuan Rumah Balap Slalom Internasional

SEMARANG, Jowonews.com — Kota Semarang bakal menjadi tuan rumah kompetisi balap “slalom” internasional bertajuk Asia Zone Auto Gymkhana Championship 2017 yang diikuti 16 negara.

Kepastian itu disampaikan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi di Semarang, Selasa (6/6), setelah bertemu dengan perwakilan Genta Auto & Sport selaku penyelenggara adu ketangkasan mobil itu.

“Saya rasa sangat tepat menunjuk Kota Semarang sebagai tuan rumah karena letaknya di jalur lintas Pulau jawa yang sangat strategis,” kata Hendi, sapaan akrab Hendrar Prihadi.

Terbukti, kata dia, banyaknya gelaran internasional di Semarang, seperti South East Asia Karate Federation (SEAKF) dan Semarang International Folk Art Festival (SIFAF) pada Mei 2017.

“Tentunya ini menjadi sebuah lompatan besar bagi Semarang karena perhatian dunia untuk kesekian kalinya akan tertuju ke Kota Semarang. Kami akan persiapkan sebaik-baiknya,” katanya.

Asia Zone Auto Gymkhana Championship merupakan kompetisi automotif yang mengandalkan mobil untuk beradu ketangkasan menghadapi rintangan dan kecepatan, seperti “slalom”.

Gelaran automotif tingkat Asia yang rencananya berlangsung pada 22 Juli 2017 itu, akan menjadi ajang pembuktian para peslalom terbaik, seperti Jepang, Korea, China, Australia, Selandia Baru, termasuk Indonesia.

Di bawah naungan federasi automotif internasional (FIA), Semarang akan menjadi kota di Indonesia yang menggelar kejuaran seri pertama sebelum di Jepang, Korea, Malaysia, dan Taiwan.

“Kami akan persiapkan dengan baik agar para tamu dari luar negeri yang akan datang pada Juli nanti mendapatkan kesan yang baik selama di Semarang,” kata orang nomor satu di Kota Semarang itu .(jwn5/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...