Jowonews

Logo Jowonews Brown

Tanggap Darurat Gempa Kalibening Berakhir

BANJARNEGARA, Jowonews.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, menyatakan tanggap darurat bencana gempa bumi di Kecamatan Kalibening berakhir pada 24 Mei 2018.

“Masa tanggap darurat berakhir dan selanjutnya akan memasuki masa transisi darurat bencana,” kata Kepala Pelaksana Harian BPBD Banjarnegara Arief Rahman di Banjarnegara, Kamis.

Sebelumnya, masa tanggap darurat diberlakukan pascagempa mengguncang wilayah Kalibening pada 18 April 2018 yang lalu.

Dia menambahkan kegiatan yang dilakukan pada masa transisi darurat bencana adalah pelayanan kebutuhan pengungsi dan persiapan pembangunan rumah dan rehabilitasi rumah yang mengalami kerusakan.

Meski demikian, dia tidak menyebutkan berapa lama masa transisi darurat bencana akan diberlakukan di Kecamatan Kalibening, Banjarnegara.

Pada masa transisi darurat, tambah dia, masih akan dipantau secara berkala kebutuhan warga yang terdampak bencana gempa bumi.

Relawan juga masih akan melakukan pendampingan dan monitoring secara berkala. (jwn5/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...