Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Temanggung Kewalahan Pasok Sayuran ke Singapura

TEMANGGUNG, Jowonews.com – Temanggung saat ini kewalahan dalam menyuplai komoditas hortikultura seperti saturan dan buah-buahan ke Singapura. Pasalnya permintaan pasar di Singapura terhadap sayuran seperti buncis super, buncis baby, cabai, lobak, terung, jipang, kentang, bit, melon, dan ketela cilembu cukup tinggi.

Manajer Produksi PT Bumi Sari Lestari, Farwin Harlingga mengatakan, pasar ekspor komoditas hortikultura berupa sayuran dan buah-buahan ke Singapura masih terbuka. “Hingga saat ini pasar di Singapura masih terbuka, kami sendiri masih kewalahan untuk memenuhi permintaan dari negara tersebut,” katanya, di Temanggung, Selasa (31/5).

Ia menuturkan, untuk memenuhi permintaan Singapura masih sering kewalahan, sehingga pihaknya belum merambah ekspor ke negara lain. Dia menyebutkan komoditas yang dikirim ke Singapura bermacam-macam jenis sayuran dan buah, antara lain buncis super, buncis baby, cabai, lobak, terung, jipang, kentang, bit, melon, dan ketela cilembu. “Sayuran yang kurang tahan lama kami kirim dengan pesawat udara melalui Bandara Adisucipto Yogyakarta. Sedangkan yang tahan lama seperti kentang dan melon kami kirim dengan kontainer melalui Pelabuhan Tanjung Emas Semarang,” terangnya.

Ia menyatakan, untuk sayuran yang tidak tahan lama setiap hari mengirimkan sekitar delapan kuintal hingga satu ton, pengiriman dilakukan pada hari Senin hingga Sabtu. Pengiriman dengan kontainer dilakukan seminggu dua kali pada hari Selasa dan Kamis. Menurutnya, permintaan paling banyak yang juga dianggap andalan dari perusahaan tersebut yakni melon, kentang, dan buncis. (Jn19/ant)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...