Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

DPRD Wonosobo Gelar Paripurna Istimewa Malam Hari

WONOSOBO, Jowonews.com– DPRD Kabupaten Wonosobo menggelar Rapat Paripurna Istimewa mengenai hasil Penetapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Wonosobo 2015 pada Kamis (4/2) malam. Rapat ini menindaklanjuti penyerahan hasil Pilkada Wonosobo oleh KPUD Kabupaten Wonosobo.

“Badan Musyawarah sudah memutuskan Rapat Paripurna Istimewa akan digelar nanti malam, sekitar pukul 19.00 WIB (semalam, red),” ungkap Ketua DPRD Wonosobo Afif Nurhidayat.

Afif mengatakan, sesuai dengan Surat Edaran Kementerian Dalam Negeri, setelah penetapan oleh KPU, hasil Pilkada diajukan ke DPRD untuk dilakukan Rapat Paripurna Istimewa. Setelah itu, hasilnya akan diajukan ke Gubernur Jawa Tengah untuk kemudian diteruskan ke Kemendgri.

“Untuk jadwal pelantikan, menunggu keputusan dari Kemendagri,” katanya.

Afif menegaskan, Rapat Paripurna Istimewa digelar malam karena saat ini DPRD tengah melakukan sejumlah agenda Pansus Raperda. “Selesai rapat paripurna, berkas akan segera kami kirimkan ke Gubernur Jateng sesuai prosedur,” katanya.

KPU Wonosobo telah menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 3, Eko Purnomo-Agus Subagyo sebagai pemenang Pilkada 9 Desember 2015 lalu. Penetapan dilakukan menyusul ditolaknya pengajuan gugatan oleh pasangan nomor urut 2, Sarif Abdillah – Usup Sumanang (Sumeh) oleh Mahkamah Konstitusi (MK) pada Senin (24/1) lalu. (JN01/JN03)

 

BACA JUGA  DPRD Segera Siapkan Perda Kualitas Jalan

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...