Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Penerima Rastra Jepara Berkurang 10 Persen

JEPARA, Jowonews.com – Jumlah penerima bantuan beras keluarga sejahtera Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, berkurang 8.559 keluarga penerima manfaat menjadi 77.036 keluarga pada 2017.

“Pada tahun sebelumnya, jumlah penerima beras untuk keluarga sejahtera (Rastra) mencapai 85.595 keluarga penerima manfaat, sehingga tahun ini mengalami pengurangan 10 persen,” kata Staf Ahli Bidang Pembangunan, Kemasyarakatan, dan SDM Setda Kabupaten Jepara Bambang Slamet Raharjo di Jepara, Rabu (12/4).

Sosialisasi tersebut dihadiri camat se-Kabupaten Jepara, Satker Rastra Kecamatan se-Kabupaten Jepara yang terdiri dari Asisten Perekonomian Setda Jepara, Polres, BPS, Bappeda, Dinsospermades, Bagian Perekonomian Setda Jepara, DKPP, dan LSM Lembaga Pengembangan dan Pengkajian SDM, sertab Perum Bulog.

Bambang menjelaskan penerima rastra sebanyak 77.036 keluarga itu tersebar di 195 desa/kelurahan yang tersebar di 16 kecamatan.

Penerima rastra terbanyak di Kecamatan Bangsri mendapatkan alokasi sebanyak 126.375 kg per bulan untuk dibagikan kepada 8.425 keluarga yang tersebar di 12 desa, disusul Kecamatan Kedung mendapat alokasi beras 105.480 kg per bulannya untuk 7.032 keluarga penerima manfaat.

Sementara Kecamatan Karimunjawa merupakan yang paling sedikit menerima alokasi rastra karena hanya 3.315 kg per bulannya untuk dibagikan kepada 221 keluarga yang tersebar di empat desa. (jwn5/ant)

BACA JUGA  Buruh Amplas Belum Tersentuh UMK

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...