Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Resmi Jabat Walikota Semarang, Tavip Larang PNS Ikuti Kampanye Pilwalkot

Tavip Plt Walikota Semarang
Tavip Plt Walikota Semarang
Tavip Plt Walikota Semarang

Semarang, Jowonews.com – Tavip Supriyanto mendapat posisi baru sebagai Penjabat Walikota Semarang setelah resmi melakukan serah terima jabatan walikota Semarang masa jabatan 2010-2015 diLantai 8, Gedung Moch Ichsan, Jalan Pemuda, Rabu, (5/8).

Tavip Supriyanto yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Bapermasdes) kini resmi menjadi penjabat (Pj) Wali Kota Semarang untuk menggantikan tugas-tugas wali kota selama penyelenggaraan tahapan pilkada. Kepala Badan Permusyawaratan Masyarakat Desa (Bapermasdes) Jateng itu sebelumnya dilantik Gubernur Jateng Ganjar Pranowo bersama empat penjabat kepala daerah lainnya di Gedung Gradhika Bhakti Praja Semarang.

Dalam acara tersebut juga diadakan serah terima jabatan Ketua Tim PEnggerak PKK Kota Semarang yang sebelumnya dipegang oleh Ibu Krisseptiana Hendrar Prihadi diserah terimakan kepada ibu Citrawati yang merupakan istri dari bapak Drs. Tavip Supriyanto, Msi.

Hendrar Prihadi yang baru saja diserahkan jabatannya berharap jika penjabat yang baru saja kehilangan posisinya berharap  Tavip dapat beradaptasi dengan cepat. “Semua tugas yang belum terselesaikan kini wilayahnya pak penjabat. Jadi Beliau yang lebih paham, mana yang diprioritaskan dan mana yang tidak. Dan harapan saya, proses adaptasi beliau tidak terlalu lama.” Ujarnya.

Meskipun Hendrar Prihadi sudah tidak menjabat, lantas tidak lepas tangan terkait tugas-tugas yang sebelumnya belum terselesaikan. “Meskipun saya sudah tidak menjabat, saya masih berkenan diajak berdiskusi maupun sharing terkait masalah Kota Semarang,” jelasnya.

Usai dilantik, Tavip pun menghimbau agar para pegawai negeri sipil (PNS) bersikap netral menjelang pilwakot tahun ini. Tavip mengungkapkan semua PNS harus menaati peraturan yang beralku dan bersikap netral menjeleng pilwakot tahun ini. “Saya berharap kepada rekan-rekan untuk dapan menjaga sikap netral menjelang pilwakot, tidak diperbolehkan berkampanye dan harus menaati peraturan.” ungkapnya.

BACA JUGA  Hendi-Ita Segera Dilantik

Selain itu, Tavip menyampaikan agar PNS lebih fokus terhadap pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat kota Semarang. “Saya tekankan kepada rekan-rekan PNS agar dapat fokus kepada pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat kota Semarang,” tandasnya.

Pada acara serah terima tersebut turut hadir juga perwakilan dari Gubernur Jawa Tengah, SKPD, Setda, Camat, PKK Kota Semarang. (JN14)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...