Jowonews

Logo Jowonews Brown

Roma Harus Naikkan Level Permainan

ROMA, Jowonews.com – Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti menilai Fiorentina sebagai lawan yang tak mudah untuk AS Roma. Karena itu, dia meminta Roma untuk tampil jauh lebih baik daripada sebelumnya.

Sebagaimana diketahui, Roma akan menghadapi laga krusial melawan Fiorentina di Stadion Olimpico dalam lanjutan Serie A giornata 28, Sabtu (5/3/2016) dinihari WIB. Kedua tim saat ini sedang bersaing ketat memperebutkan posisi tiga besar. Sama-sama punya 53 poin, Roma hanya unggul selisih gol dari La Viola.

Menjamu Fiorentina, Roma berbekal laju yang impresif. Giallorossi memenangi enam pertandingan terakhir di Serie A secara beruntun. Dalam laju tersebut, Roma mencetak 18 gol dan kemasukan empat gol.

Kendati sedang dalam tren positif, Spalletti tak mau Roma terlena. Menyadari kalau Fiorentina akan jadi lawan yang sulit, Spalletti meminta Miralem Pjanic dkk. untuk menaikkan level permainan.

“Fiorentina bagus dalam mengantisipasi cara lawan bermain dan menyesuaikan pendekatannya. Kami harus lebih baik dari sebelumnya, tapi saya punya keyakinan kepada para pemain,” ujar Spalletti seperti dikutipSoccerway.

“Anak-anak sudah tampil brilian dalam beberapa laga terakhir. Kekuatan mental mereka sudah tumbuh untuk bisa memperjuangkan posisi yang saat ini kami duduki di klasemen mulai sekarang sampai akhir musim.”

“Sekarang kami di jalur yang benar. Kami harus memberi 100% dan selalu mencoba berkembang. Itu juga berlaku untuk saya,” tutupnya. (jn03)

BACA JUGA  Leverkusen Ditahan Barca, Roma Lolos ke 16 Besar

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...