Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Ruas Tol Semarang-Bawen Siap Fasilitasi Pemudik

jalan tol semarang solo, foto: www.solopos.com
jalan tol semarang solo, foto: www.solopos.com

Semarang, Jowonews.com – Beberapa ruas jalan nasional di daerah Jawa Tengah setelah dipantau oleh pejabat Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat siap untuk menghadapi arus mudik pada momen lebaran tahun 2015 ini.

Selain itu, ruas tol Semarang-Solo Seksi II (Ungaran-Bawen) sepanjang sekitar 12 kilometer itu dilaporkan berada dalam kondisi mantap dan sudah siap memfasilitasi para pemudik.

Menurut Inspektur II Itjen Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Adriananda dalam siaran pers Biro Komunikasi Publik Kemenpupera yang diterima di Semarang, Senin (22/6) meyebutkan bahwa pekerjaan berat di ruas-ruas jalan nasional tersebut sudah tidak dilakukan pada H-30.

Sedangkan pekerjaan yang dilakukan saat ini hanya berupa penambahan rambu dan marka jalan. “Terdapat beberapa pekerjaan di Jalur Lingkar Selatan Borokulon Purworejo yang diperkeras dengan beton, pada hari ini sudah dalam kondisi mantap untuk Jalur Lebaran tahun ini. Perlintasan sebidang kereta Sumpyuh di wilayah Banyumas, Provinsi Jawa Tengah, juga sudah dalam kondisi mantap,” jelasnya. (JN03)

BACA JUGA  KPU Lakukan Coklit Ulang

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...