Jowonews

Logo Jowonews Brown

Sebanyak 225 Calhaj Kota Tegal Dipastikan Berangkat

DPR: Sulitnya Turunkan Biaya Haji
DPR: Sulitnya Turunkan Biaya Haji
 Haji

Tegal, Jowonews.com – 225 calon haji Kota Tegal dipastikan bisa berangkat ke tanah suci sesuai jadwal yang ditentukan. Sesuai rencana calon haji Kota Tegal yang tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 44 SOC gelombang II bersama 128 calon haji asal Kabupaten Tegal akan diberangkatkan dari Kota Tegal ke Asrama Haji Donohudan pada 5 September pukul 21.30 dan diterbangkan ke Arab Saudi pada 7 September pukul 01.55.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kota Tegal, Abdul Ghofir, yang juga selaku Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI) mengatakan, permasalahan visa yang menimpa ratusan calon haji di sejumlah daerah, tidak dialami di Kota Tegal.

“Kami sudah cek di Sistem Komputerisasi Terpadu (Siskohat), 225 calon haji Kota Tegal sudah dapat paspor dan visa,” terang Abdul Ghofir, Selasa (25/8).

Menurut Ghofir, pada awalnya terdapat 228 calon haji yang akan diberangkatkan. Namun, tiga orang batal berangkat. “Satu orang meninggal dunia, dan dua orang yang merupakan pasangan suami istri mengundurkan diri karena istri hamil,” lanjutnya.

Keberangkatan calon haji ke tanah suci akan didampingi tujuh petugas. Yakni Abdul Ghofir (TPHI), Akhmad Zaeni (TPIHI), dokter Ika Safitri (TKHI), Timin (paramedis), Wahyu Jatmiko (paramedis), Ahmad Firdaus Muhtadi ( TPHD Kota Tegal) dan dokter Indah Hastuti Khozin (TKHD Kabupaten Tegal). (JN03)

BACA JUGA  Kemenkes Raih Empat Penghargaan Penyelenggaraan Haji dari Arab Saudi

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...