Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Solo Disebut Lebih Siap Jadi Provinsi Daripada Madura

Juliyatmono-Rohadi Widodo

SOLO, Jowonews.com – Wilayah eks Karesidenan Surakarta dengan tujuh kabupaten/kota lebih siap menjadi provinsi ketimbang Madura.

Hal itu dilihat dari luas wilayah, jumlah penduduk, pendapatan perkapita, APBD, dan lain sebagainya. Apalagi daerah sekitar seperti di Jawa Timur seperti Magetan, Ngawi, dan Pacitan juga siap bergabung.

“Sepuluh tahun lalu ketika wacana Provinsi Surakarta mengemuka, dalam diskusi di UNS saya menyatakan bahwa eks Karesidenan Surakarta layak menjadi provinsi,” kata Bupati Karanganyar Juliyatmono ketika menghadiri acara focus group discusion (FGD) di Solo, Kamis (12/11) kemarin.

Menurut dia, kini adalah saat yang tepat mengajukan draft pembentukan Provinsi Surakarta. Pihaknya berharap, para kepala daerah dan stake holder yang mendukung pembentukan Provinsi Surakarta bisa memanfaatkan momentum Jokowi yang kini menjabat presiden. “Kalau sudara-saudara siap, mari kita bikin sekretariat bersama, saya siap ada di situ,” tandas Ketua DPD Golkar Karanganyar itu.

Ketua PHRI Surakarta Abdullah Usman mengatakan, banyak manfaat yang didapat dari pembentukan provinsi Surakarta. Setidaknya daerah atau kabupaten/kota lebih diperhatikan karena dekat pemerintahan provinsi. Selaian itu, pemda juga lebih leluasa merancang pembangunan. (JN03/Ant)

BACA JUGA  340 KK Terancam Proyek Bendung Karet Tirtonadi

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...