Jowonews

Logo Jowonews Brown

Tanggul Onggorawe Jebol, Kecamatan Sayung Banjir

Air deras mengalir ke pemukiman warga akibat tanggul Sungai Kanal Onggorawe jebol di Desa Timbulsloko
Air deras mengalir ke pemukiman warga akibat tanggul Sungai Kanal Onggorawe jebol di Desa Timbulsloko
Air deras mengalir ke pemukiman warga akibat tanggul Sungai Kanal Onggorawe jebol di Desa Timbulsloko

DEMAK, Jowonews.com– Banjir melanda Desa Timbulsloko, Kecamatan Sayung. Ini terjadi akibat jebolnya tanggul kiri Sungai Kanal Onggorawe Sayung. Akibatnya, air rob yang bercampur air hujan yang mengalir di sungai tersebut langsung menerjang areal pertambakan milik warga desa tersebut.

Ada sekitar 50 hektare tambak warga yang tenggelam gara-gara banjir tersebut. Bahkan, para petambak juga rugi ratusan juta karena ikan bandeng yang dipelihara di tambak ikut hanyut ke laut.

Tak hanya itu, air asin pun merendam jalan desa serta sekitar 150 rumah warga. Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Demak, Anjar Gunadi melalui Kasi Kedaruratan, Suprapto mengungkapkan, hingga kini tanggul sungai yang jebol tersebut masih belum bisa ditangani oleh PSDA.
Karena itu, air rob dan air hujan terus mengalir ke rumah warga. “Kondisinya masih kebanjiran,”terang Suprapto, Jumat (2/1).

Dia berharap, PSDA bisa segera melakukan penanganan tanggul tersebut secara darurat. Menurutnya, jarak antara tanggul jebol dengan pemukiman warga sekitar 1 kilometer. Jarak yang cukup jauh tersebut menyulitkan penanggulangan tanggul jebol tersebut.

“KIta berharap segera ditangani PSDA,”katanya. Sementara itu, jalan desa yang ikut terendam juga mengganggu akses warga yang menggunakan kendaraan. Sebab, jalan utama desa kebanjiran. (JN01)

BACA JUGA  PDIP Demak Targetkan Menang Pilkada 2015

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...