Jowonews

Logo Jowonews Brown

Kabar Ndeso

Wali Kota Beri Hadiah Kondom ke Penghuni Resos Argorejo   

Wali Kota Hendrar Prihadi bertemu penghuni Resos Argorejo saat berkunjung ke tempat itu di Kelurahan Kalibanteng Kulon, Kecamatan Semarang Barat, Senin (10/11) sore.
Wali Kota Hendrar Prihadi bertemu penghuni Resos Argorejo saat berkunjung ke tempat itu di Kelurahan Kalibanteng Kulon, Kecamatan Semarang Barat, Senin (10/11) sore.

SEMARANG, Jowonews.com – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi pada Senin (10/11) sore menyambangi Resos Argorejo di Kelurahan Kalibanteng Kulon, Kecamatan Semarang Barat. Dalam kunjungan ke Lokalisasi Sunan Kuning tersebut, wali kota memberikan hadiah kondom kepada penghuni Resos.

Maksud kedatangan orang nomer satu di Kota Semarang di lokalisasi Sunan Kuning itu dalam rangka anjangsana. Namun sekaligus untuk memberikan pembinaan pada anak asuh binaan Resos Argorejo.

 

Menurut Ketua Resos Argorejo Suwandi, Resos Argorejo telah berdiri puluhan tahun berdasarkan SK Wali Kota Semarang Nomor 21/5/17/66. Data yang dimilikinya, Resos Argorejo telah banyak program-program atau kegiatan posistif yang diberikan pada penghuni Resos. Di antaranya program kesehatan, program pengamanan dan program pengentasan. Sehingga dari situ penghuni Resos mengalami penurunan menjadi 300 orang.

 

‘’Program kesehatan berupa pembagian kondom gratis, screening tiap 2 minggu sekali dan tes visite. Sedangkan kegiatan pengamanan telah dilakukan dalam bentuk menabung minimal 1 minggu 50 ribu,’’ terang Suwandi, yang juga Ketua RW 4 Kalibanteng Kulon.

 

Sedangkan program pengentasan, pihaknya sedang mulai merintis bersama anak-anak asuh kegiatan di sejumlah bidang. Yaitu bidang salon kecantikan, menjahit dan kerajinan tangan seperti membuat gantungan kunci. ‘’Alhamdulilah hasilnya bisa mencukupi kebutuhan hidup,’’ katanya.

 

Menanggapi hal itu, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengaku sangat senang. Namun pihaknya berharap agar penghuni resos tidak berada di situ selamanya. ‘’Ada jangka waktunya yang harus kalian tinggalkan itu semua, dengan cara keluar dari Resos menjadi manusia yang berguna,’’ ujarnya.

 

Lebih lanjut, dia mengatakan keluar dari Resos bisa dilakukan dengan menambah ketrampilan yang sesuai dengan bakat minat yang disenangi. Sehingga bisa hidup mandiri tanpa menggantungkan orang lain.

BACA JUGA  Koalisi Tugu Muda Buka Pendaftaran

 

Dalam kesempatan tersebut, wali kota memberikan secara simbolis berupa kondom pada penghuni Resos. Pemkot juga akan mengupayakan memberi bantuan alat-alat salon dan mesin jahit di tahun 2015, guna meningkatkan ketrampilan yang telah dimiliki penghuni. (JN06)

Simak Informasi lainnya dengan mengikuti Channel Jowonews di Google News

Bagikan berita ini jika menurutmu bermanfaat!

Baca juga berita lainnya...